DESAIN KOPERASI DESA MASA DEPAN SEBAGAI ALTERNATIF STRATEGIS UNTUK TRANSFORMASI EKONOMI DESA BERKELANJUTAN

Penulis

  • Moh. Syarif STIE Bakti Bangsa Pamekasan
  • Suhaimi STIE Bakti Bangsa Pamekasan
  • Hajjatul Mabruroh STIE Bakti Bangsa Pamekasan

DOI:

https://doi.org/10.56998/2r6h6j13

Kata Kunci:

Koperasi Desa, Transformasi Ekonomi, Desa Berkelanjutan

Abstrak

Transformasi ekonomi desa berkelanjutan membutuhkan model kelembagaan yang inovatif dan adaptif. Koperasi desa, sebagai entitas berbasis komunitas, memiliki potensi strategis untuk mendorong pertumbuhan ekonomi inklusif sekaligus menjaga keberlanjutan ekologis dan sosial. Penelitian ini bertujuan untuk merancang model koperasi desa masa depan yang mampu menjadi alternatif solutif dalam menghadapi tantangan globalisasi, digitalisasi, dan ketimpangan ekonomi. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi literatur, analisis best practices, dan partisipasi stakeholder melalui FGD (Focus Group Discussion). Hasil penelitian menunjukkan bahwa koperasi desa masa depan perlu mengintegrasikan prinsip ekonomi sirkular, pemanfaatan teknologi digital, serta penguatan jejaring kolaboratif dengan pemangku kepentingan lokal dan global. Model yang diusulkan menekankan pada tata kelola inklusif berbasis potensi desa, pemberdayaan UMKM desa, dan pendekatan ramah lingkungan. Diharapkan, desain koperasi ini dapat menjadi kerangka kebijakan dan praktis bagi pemerintah dan masyarakat desa dalam mewujudkan transformasi ekonomi berkelanjutan.

Unduhan

Diterbitkan

31-05-2025

Cara Mengutip

DESAIN KOPERASI DESA MASA DEPAN SEBAGAI ALTERNATIF STRATEGIS UNTUK TRANSFORMASI EKONOMI DESA BERKELANJUTAN. (2025). Revenue : Jurnal Ekonomi Pembangunan Dan Ekonomi Islam, 8(01), 53-65. https://doi.org/10.56998/2r6h6j13

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama