IMPLIKASI KEPERCAYAAN DAN KEPUASAN SANTRI TERHADAP KUALITAS PELAYANAN KOPERASI PONDOK PESANTREN NURUL ULUM ORO DALAM DESA SEJATI KEC. CAMPLONG KAB. SAMPANG

Penulis

  • Faisol STIE Bakti Bangsa Pamekasan
  • Usman STIE Bakti Bangsa Pamekasan
  • Siti Qamariyah STIE Bakti Bangsa Pamekasan

DOI:

https://doi.org/10.56998/jr.v5i02.52

Kata Kunci:

kepercayaan dan kepuasan, koperasi

Abstrak

Pondok Pesantren salafiyah Nurul Ulum Orodalam didirikan oleh Alm KH. Rifai sekitar tahun 1955, Koperasi PP. Nurul Ulum merupakan bagian dari usaha menyejahterakan pondok dan santri. Kepercayaan dan kupuasan santri terhadap  kualitas pelayanan koperasi pp. nurul ulum merupakan target pencapaian mutu dalam meningkatkan profit korporasi masa mendatang, mengingat bahwasanya santri merupakan konsumen tetap di koperasi PP. Nurul Ulum yang tentunya memberikan pengaruh terhadap eksistensi dan stabilitas terhadap koperasi tersebut.

Pendekatan kualitatif menekankan analisis proses dari proses berfikir secara induktif yang berkaitan dengan dinamika hubungan antar fenomena yang diamati, dan senantiasa menggunakan logika ilmiah. Penelitian kualitatif merupakan sebuah metode penelitian yang digunakan dalam mengungkapkan permasalahan dalam kehidupan kerja. Saat ini, koperasi semakin berkembang di negara-negara lain dengan tujuan untuk memberikan kesejahteraan pada anggotanya. Hal ini terbukti dengan banyaknya permasalahan ekonomi yang dapat diatasi dengan adanya koperasi. Diantaranya terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kepercayaan konsumen terhadap suatu produk di koperasi,  yaitu: pengalaman, kualitas kerja dan kecerdasan.

Unduhan

Diterbitkan

10-12-2022

Cara Mengutip

IMPLIKASI KEPERCAYAAN DAN KEPUASAN SANTRI TERHADAP KUALITAS PELAYANAN KOPERASI PONDOK PESANTREN NURUL ULUM ORO DALAM DESA SEJATI KEC. CAMPLONG KAB. SAMPANG. (2022). Revenue : Jurnal Ekonomi Pembangunan Dan Ekonomi Islam, 5(02), 48-57. https://doi.org/10.56998/jr.v5i02.52